BMKG Prediksi Cuaca di Sumbar Hujan pada Malam Pergantian Tahun

    BMKG Prediksi Cuaca di Sumbar Hujan pada Malam Pergantian Tahun

    SUMBAR, – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca di Sumatra Barat mengalami hujan saat malam pergantian tahun baru 2022.

    Dilihat di situs resmi BMKG, hujan intensitas sedang-lebat dapat disertai petir atau kilat dan angin kencang berpotensi terjadi sejak Jumat (31/12/2021) siang.

    Cuaca ekstrem tersebut diprediksi terjadi hingga malam.

    Wilayah di Sumbar yang berpotensi terjadi hujan itu yaitu Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Bukittinggi, Lima Puluh Kota, Payakumbuh, dan Tanah Datar.

    Kemudian, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Kabupaten Solok, Solok Selatan, Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya, dan sekitarnya.

    Selanjutnya, pada Sabtu (1/1/2021), potensi hujan intensitas sedang-lebat dapat disertai petir atau kilat dan angin kencang terjadi pada siang hingga sore hari di Kepulauan Mentawai, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Bukittinggi, Lima Puluh Kota, Payakumbuh, Padang Pariaman, Kabupaten Solok, Solok Selatan, Sawahlunto, Sijunjung, Dharmasraya, dan sekitarnya.

    Atas kejadian itu, BMKG pun telah mengeluarkan peringatan dini dan mengimbau masyarakat untuk waspada. (**) 

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Ketua DPRD Sumbar: Serahkan Bantuan kepada...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Septa Khatib Jumat di Masjid Baitul...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ciptakan Kamseltibcar Lantas di Lin.gkungan Pelajar, Satlantas Polres Solok Gelar 'Police Goes To School
    Jalan - Jalan ke Kampuang Malayu Limo Koto Banjol
    Tim SSDM Polri Gelar Kegiatan Trauma Healing Berupa Kegiatan Yasinan bagi Korban Terdampak Banjir Lahar Dingin Marapi
    Banyak Kalangan Berharap Kasus Karen Diputus Hakim Berdasarkan Keadilan dan Ketuhanan yang Maha Esa
    Bantu Korban Bencana Alam, Ketua PN Batusangkar Liena, S.H., M.Hum Dirikan  Dapur Umum

    Ikuti Kami